Selamat Datang di Laman Resmi Yayasan Nur Hidayah Surakarta

Bidang Sosial Yayasan Nur Hidayah Surakarta Gelar Upacara Kemerdekaan

Gambar Kosong

Bertempat di halaman LKSA Nur Hidayah, Bidang Sosial, Pesantren, dan ZISWAF Yayasan Nur Hidayah Surakarta menggelar Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 pada Rabu (17/8/2023). Alhamdulillah, seluruh pegawai dan pengurus dari bidang tersebut mengikuti upacara dengan penuh khidmat.


Ketua Bidang II (Bidang Sosial, Pesantren, dan ZISWAF), Ustadz Dr. Anis Tanwir Hadi, S.Ag, M.Pd.I., bertindak sebagai Pembina Upacara. Dalam amanatnya, beliau mengajak seluruh peserta upacara untuk mensyukuri kemerdekaan yang Allah Ta'ala berikan kepada Bangsa Indonesia. Mengingat masih ada negara yang sampai saat ini belum bisa merdeka seperti Palestina.




"Kita juga bersyukur Yayasan Nur Hidayah Surakarta terus tumbuh dan berkembang dengan berbagai macam layanan untuk masyarakat, panti asuhan, Sekolah Islam Terpadu, LAZ, Lembaga Wakaf, Pesantren di Sawit dan Kebakkramat, dan sebagainya,” ungkap Ustadz Dr. Anis Tanwir Hadi, S.Ag, M.Pd.I. Beliau berharap pula semua pegawai bekerja dengan giat, agar semuanya menjadi ibadah dan ladang pahala untuk Akhirat. 


Selepas upacara, seluruh peserta upacara menikmati sarapan yang sudah disediakan. Seluruh pegawai dan pengurus yang hadir tampak ceria mengikuti kegiatan yang dilaksanakan dengan semangat kekeluargaan, guyub, dan rukun. Ketua LKSA Nur Hidayah, Ustadz Slamet Jayadi, menyampaikan bahwa upacara ini merupakan yang pertama kalinya diselenggarakan dan diharapkan dapat menumbuhkan semangat patriotisme dan cinta tanah air. 




Bidang II Yayasan Nur Hidayah Surakarta merupakan bidang yang melingkupi unit layanan LKSA Nur Hidayah, Pondok Pesantren Nur Hidayah putra dan putri, LAZ Nur Hidayah, dan Lembaga Wakaf Nur Hidayah. Masya Allah, semoga Allah Ta'ala senantiasa merahmati dan meridhai kita semua. Aamiin.


Apakah anda tertarik mendaftarkan anak anda di Sekolah Islam Terpadu (SIT) Nur Hidayah? Kunjungi saja laman informasi Penerimaan Murid Baru (PMB) kami di tautan berikut ini: PMB SIT Nur Hidayah. [Humas]


Foto oleh Didik dari Humas YNH.

POSTINGAN TERBARU
Gambar Kosong
Penyerahan SK Pensiun Pegawai Yayasan Nur hidayah Surakarta
30-09-2024

Untuk pertama kalinya, Yayasan Nur Hidayah Surakarta menggelar Acara Penyerahan SK Pensiun Pegawai Periode I Tahun 2024. Acara ini diikuti oleh petinggi yayasan, pimpinan tiap unit, dan keluarga dari guru dan karyawan yang akan menerima SK Pensiun.

Gambar Kosong
Lokakarya Keuangan 2024: Kiat Menuju Financial Freedom
28-09-2024

Yayasan Nur Hidayah Surakarta menggelar Lokakarya Keuangan Tahun 2024. Acara yang dilaksanakan di Nur Hidayah Convention Center (NHCC) tersebut dihadiri oleh petinggi yayasan dan pimpinan tiap unit.

Gambar Kosong
Milad ke-3 LAZ & Lembaga Wakaf Nur Hidayah
21-09-2024

LAZ dan Lembaga Wakaf Nur Hidayah memasuki tahun ke-3 pada 21 September 2024. Untuk merayakannya, senam pagi dan sarapan digelar bersama pimpinan yayasan, karyawan kantor pusat, dan karyawan Pusdiklat Yayasan Nur Hidayah Surakarta.

NurHidayah.ID