Selamat Datang di Laman Resmi Yayasan Nur Hidayah Surakarta

SD IT Nur Hidayah Optimis Sambut Visitasi Kwarda Jateng

Alhamdulillah, tahun ini Kwarcab Kota Surakarta mempercayai Gugus Depan 11.31-01.679-01.652 SD IT Nur Hidayah untuk mengikuti Lomba Gugus Depan Mantap Tingkat Kwarda Provinsi Jawa Tengah. Setelah Seluruh Tim Pembina Pramuka SD IT Nur Hidayah berhasil menyelesaikan dan mengumpulkan berkas dokumen dan portofolio yang diperlukan, tibalah tahap selanjutnya yaitu tahap penilaian visitasi dan presentasi. Tahap kedua tersebut dilaksanakan di SD IT Nur hidayah dan dihadiri oleh rombongan tim penilai dari Kwarda Provinsi Jawa Tengah pada hari Rabu (25/08).

Dalam sambutannya, Ibu Ristinah, S.Pd, M.Si selaku salah satu tim penilai dari Kwarda Provinsi Jawa Tengah pun menjelaskan tentang pentingnya peran Gugus Depan sebagai pembentuk kecakapan hidup peserta didik. Gugus Depan juga diminta mampu mencetak peserta didik menjadi generasi potensial bagi diri sendiri, masyarakat, dan bangsa.

Melalui ikhtiar dan tawakal yang sudah dilakukan, SD IT Nur Hidayah berharap agar Allah Ta'ala anugerahkan hasil yang terbaik di tahap terakhir pada penetapan Gugus Depan Mantap. Tidak hanya itu saja, lomba ini juga diharapkan dapat memotivasi seluruh komponen Gugus Depan SD IT Nur Hidayah supaya lebih maju dan berkembang. Aamiin. []

POSTINGAN TERBARU
Gambar Kosong
Masya Allah, Yayasan Nur Hidayah Dikunjungi 103 Pimpinan Sekolah dan Lembaga
19-09-2024

Yayasan Nur Hidayah Surakarta menyambut tamu istimewa dari dua lembaga sekaligus, yakni JSIT Banten dan Yayasan Al Furqon Palembang. Alhamdulillah, momen ini menjadi istimewa karena jumlah pesertanya mencapai 103 orang.

Gambar Kosong
Upgrading Satpam dan Tenaga Parkir Yayasan Nur Hidayah Surakarta
14-09-2024

Yayasan Nur Hidayah Surakarta gelar Upgrading Satpam dan Tenaga Parkir di halaman SD IT Nur Hidayah Surakarta. Kegiatan ini dilaksanakan untuk meningkatkan kapasitas dari satpam dan tenaga parkir di lingkungan Yayasan Nur Hidayah Surakarta.

Gambar Kosong
Penyerahan SK dan Piagam Statistik Ponpes Nur Hidayah Surakarta
10-09-2024

Ponpes Nur Hidayah Surakarta telah resmi menerima SK dan Piagam Statistik dari Kemenag Kota Surakarta di NHCC. Kemenag Kota Surakarta lalu berpesan supaya Ponpes Nur Hidayah Surakarta menanamkan rasa cinta NKRI dalam keseharian para santri.

Gambar Kosong
IHT Siswa: Sukses Sponsorship dan Fundraising
07-09-2024

LAZ Nur Hidayah selenggarakan In House Training Siswa: Sukses Sponsorship & Fundraising. Kegiatan yang digelar di NHCC ini diikuti oleh para siswa di SMP IT Nur Hidayah Surakarta, SMA IT Nur Hidayah Sukoharjo, dan Pondok Pesantren Nur Hidayah yang mengikuti organisasi.

Gambar Kosong
Di Hari Kemerdekaan, Yayasan Nur Hidayah Surakarta Singgung Palestina
17-08-2024

Upacara Peringatan Kemerdekaan Indonesia ke-79 di lingkungan Yayasan Nur Hidayah Surakarta diwarnai simpati mendalam kepada Bangsa Palestina. Para pembina upacara menyinggung soal kemerdekaan Bangsa Palestina yang masih terus diperjuangkan.

NurHidayah.ID