Eksprada VIII: Aplikasikan Dasa Dharma di Siswa SMA IT Nur Hidayah Sukoharjo
Ekspedisi Pramuka Nur Hidayah (Eksprada) VIII adalah agenda rutin yang digelar oleh Dewan Ambalan Hamka-Malahayati SMA IT Nur Hidayah Sukoharjo. Kegiatan ini diikuti oleh 288 siswa Kelas X selama tiga hari (2-4/5/2024) di Bumi Perkemahan Tirta Mulya, Kalikotes, Klaten.
Pada upacara pembukaan, Kak Sutri selaku pembina upacara menyatakan bahwa kegiatan ini adalah salah satu bentuk dari implementasi Dasa Dharma Pramuka. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk melatih kedisiplinan, melatih manajemen waktu, dan memberikan pengalaman tak terlupakan.
"Apa yang kalian dapat hari ini ada dalam prinsip-prinsip dasar kepramukaan. Kalian dilatih untuk belajar di ruang terbuka, berinteraksi dengan masyarakat, dan menghormati orang lain," ujar beliau.
Selepas upacara pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan materi tentang kepramukaan oleh Kak Atho'illah, pentas seni, penanaman bibit Pohon Pinus, dan pelantikan Penegak Bantara sebagai penutup kegiatan.
Untuk menuju ke lokasi perkemahan, para peserta melakukan ekspedisi sejauh 30 km dari sekolah menuju Bumi Perkemahan Tirta Mulya dengan berjalan kaki. Dengan adanya kegiatan ini, kita berharap nantinya terbentuk Pramuka Penegak yang lebih baik, kuat, dan berani.
Apakah anda tertarik mendaftarkan anak anda di SMA IT Nur Hidayah Sukoharjo? Kunjungi saja laman informasi Penerimaan Murid Baru (PMB) kami di tautan berikut ini: PMB SMA IT Nur Hidayah Sukoharjo. [Humas]
Foto oleh Didik dari Puskomdatin YNH.

Tokoh Punokawan Meriahkan Silatbar 1446 H Yayasan Nur Hidayah Surakarta
#Yayasan Nur Hidayah 20-04-2025Silaturahmi Akbar (Silatbar) 1446 H Yayasan Nur Hidayah Surakarta kali ini tampak berbeda. Acara ini lebih meriah dengan kehadiran tokoh pewayangan Punokawan: Semar, Petruk, Gareng, dan Bagong.

TNI Gelar Peresmian Karya Bakti, Tanda Selesainya Rehab Gedung LKSA Nur Hidayah Surakarta
#LKSA Nur Hidayah Surakarta 17-04-2025Alhamdulillah, para anggota TNI dari Korem 074/Warastratama sukses melaksanakan rehab Bangunan LKSA Nur Hidayah Surakarta di Tegalmulyo, Banjarsari. Selesainya rehab tersebut ditandai dengan dilaksanakannya Peresmian Karya Bakti di lokasi tersebut.

Bapak H. Heri Sucitro, S.Pd., dikukuhkan sebagai Ketua Yayasan Nur Hidayah Surakarta 2025 - 2030
#Yayasan Nur Hidayah 28-02-2025Yayasan Nur Hidayah Surakarta menggelar acara Pelantikan Dewan Pengurus dan Pengurus Harian masa bakti 2025-2030. Bapak H. Heri Sucitro, S.Pd., dikukuhkan sebagai Ketua Yayasan menggantikan Bapak Dr. H. Kasori Mujahid, S.Si., M.Ag.

Milad ke-33 Yayasan Nur Hidayah Surakarta Tumpah Ruah di Lapangan Jajar
#Yayasan Nur Hidayah 26-02-2025Yayasan Nur Hidayah Surakarta menggelar Acara Puncak Milad ke-33. Acara ini diikuti oleh seluruh Sekolah Islam Terpadu, Pondok pesantren, Panti Asuhan, LAZ, dan BPPU Nur Hidayah dengan total peserta mencapai 3000 orang.

Wisuda Tahfidz SD IT Nur Hidayah Surakarta Angkatan XXII
#SD IT Nur Hidayah Surakarta 22-02-2025SD IT Nur Hidayah Surakarta menggelar Wisuda Tahfidz Kelas VI Angkatan XXII Tahun Pelajaran 2024/2025. Acara yang dihadiri oleh para wali murid dan petinggi Yayasan Nur Hidayah Surakarta tersebut dilaksanakan di Gedung Graha Yunita Kartasura.