P5 SD IT Nur Hidayah Surakarta: Gelar Pentas Drama & Pameran Karya
Murid-murid kelas 5 SD IT Nur Hidayah Surakarta menggelar "Pentas Drama dan Pameran Karya Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5)". Acara tersebut digelar di Nur Hidayah Convention Center (NHCC) pada Rabu (6/12/2023).
Dalam sambutannya, Ustadz Rahmat Hariyadi, S.Pd., selaku Kepala SD IT Nur Hidayah Surakarta berharap kegiatan ini bisa melatih murid-murid untuk menghargai kebhinekaan Indonesia sebagai salah satu penguatan Karakter Profil Pelajar Pancasila.
Sementara itu, Ibu Dra. Mufarichah, M.Pd., selaku Pengawas Gugus II R.A. Kartini menyampaikan bahwa tema "Bangunlah Jiwanya, Bangunlah Raganya" ini diharapkan bisa membentuk karakter positif Murid-murid untuk bisa menghargai sesama.
Tampilan pentas drama dibentuk dalam kelompok-kelompok per kelas. Tema drama yang diangkat seputar anti-bullying (perundungan). Beberapa orang tua, wali murid, dan hadirin yang datang tampak antusias memberikan komentar yang apresiatif atas penampilan murid-murid.
Tak hanya pentas drama saja, ada juga pameran karya murid-murid kelas 5 berupa poster-poster yang tak kalah menarik. Hasil karya ini ditempel pada dinding-dinding NHCC.
Ada juga bazar makanan dan minuman di lantai 1 Yayasan Nur Hidayah Surakarta yang diselenggarakan oleh orang tua dan wali murid SD IT Nur Hidayah Surakarta.
Apakah anda tertarik mendaftarkan anak anda di SD IT Nur Hidayah Surakarta? Kunjungi saja laman informasi Penerimaan Murid Baru (PMB) kami di tautan berikut ini: PMB SD IT Nur Hidayah Surakarta. [Humas]

Tokoh Punokawan Meriahkan Silatbar 1446 H Yayasan Nur Hidayah Surakarta
#Yayasan Nur Hidayah 20-04-2025Silaturahmi Akbar (Silatbar) 1446 H Yayasan Nur Hidayah Surakarta kali ini tampak berbeda. Acara ini lebih meriah dengan kehadiran tokoh pewayangan Punokawan: Semar, Petruk, Gareng, dan Bagong.

TNI Gelar Peresmian Karya Bakti, Tanda Selesainya Rehab Gedung LKSA Nur Hidayah Surakarta
#LKSA Nur Hidayah Surakarta 17-04-2025Alhamdulillah, para anggota TNI dari Korem 074/Warastratama sukses melaksanakan rehab Bangunan LKSA Nur Hidayah Surakarta di Tegalmulyo, Banjarsari. Selesainya rehab tersebut ditandai dengan dilaksanakannya Peresmian Karya Bakti di lokasi tersebut.

Bapak H. Heri Sucitro, S.Pd., dikukuhkan sebagai Ketua Yayasan Nur Hidayah Surakarta 2025 - 2030
#Yayasan Nur Hidayah 28-02-2025Yayasan Nur Hidayah Surakarta menggelar acara Pelantikan Dewan Pengurus dan Pengurus Harian masa bakti 2025-2030. Bapak H. Heri Sucitro, S.Pd., dikukuhkan sebagai Ketua Yayasan menggantikan Bapak Dr. H. Kasori Mujahid, S.Si., M.Ag.

Milad ke-33 Yayasan Nur Hidayah Surakarta Tumpah Ruah di Lapangan Jajar
#Yayasan Nur Hidayah 26-02-2025Yayasan Nur Hidayah Surakarta menggelar Acara Puncak Milad ke-33. Acara ini diikuti oleh seluruh Sekolah Islam Terpadu, Pondok pesantren, Panti Asuhan, LAZ, dan BPPU Nur Hidayah dengan total peserta mencapai 3000 orang.

Wisuda Tahfidz SD IT Nur Hidayah Surakarta Angkatan XXII
#SD IT Nur Hidayah Surakarta 22-02-2025SD IT Nur Hidayah Surakarta menggelar Wisuda Tahfidz Kelas VI Angkatan XXII Tahun Pelajaran 2024/2025. Acara yang dihadiri oleh para wali murid dan petinggi Yayasan Nur Hidayah Surakarta tersebut dilaksanakan di Gedung Graha Yunita Kartasura.