Selamat Datang di Laman Resmi Yayasan Nur Hidayah Surakarta

Video Kepedulian untuk Korban Bencana Semeru

Gambar Kosong

SD IT Nur Hidayah mengajak seluruh siswa kelas 2 untuk membuat konten video kreatif. Lewat kerjasama dengan orang tua dan saudara, para siswa diminta membuat video kepedulian yang ditujukan untuk para korban Bencana Semeru. Video yang sudah jadi kemudian diunggah ke media sosial masing-masing.

Untuk bisa lebih memantik kreativitas siswa, video-video tersebut dilombakan untuk mencari karya yang terbaik dan berhak mendapatkan hadiah dari sekolah. Ustadzah Qomariyah, S.S, S.Pd., selaku koordinator jenjang Kelas 2 menjelaskan bahwa kriteria video terbaik dilihat dari segi kreativitas dan pesan yang dibawa. Alhamdulillah, juara satu pun diraih oleh Anis Muhibbudin Al Fatih (2B), juara dua diraih oleh Arkananta Al ahza R (2A), juara tiga diraih oleh Raziinul Uluum Murjon (2D), juara harapan satu diraih oleh Dary Salima (2C), juara harapan dua diraih oleh Tsaqib Hazimi (2A), dan juara harapan tiga diraih oleh Hasan Sakhowi Zaidan (2C).

Tidak hanya lomba membuat video kreatif, ada juga kegiatan do’a bersama dan galang donasi yang dilaksanakan pada Hari Sabtu (22/01). Alhamdulillah, galang dana yang terkumpul berjumlah Rp. 4.500.000 (empat juta lima ratus ribu rupiah). Donasi korban Bencana Semeru yang terkumpul lalu disalurkan kepada Lembaga Amil Zakat (LAZ) Nur Hidayah.

Barakallahu fiikum untuk seluruh siswa Kelas 2 SD IT Nur Hidayah. Semoga donasi yang disalurkan bisa segera bermanfaat untuk para korban, aamiin. [Humas]


Foto: Istimewa.

POSTINGAN TERBARU
Gambar Kosong
Penyerahan SK Pensiun Pegawai Yayasan Nur hidayah Surakarta
30-09-2024

Untuk pertama kalinya, Yayasan Nur Hidayah Surakarta menggelar Acara Penyerahan SK Pensiun Pegawai Periode I Tahun 2024. Acara ini diikuti oleh petinggi yayasan, pimpinan tiap unit, dan keluarga dari guru dan karyawan yang akan menerima SK Pensiun.

Gambar Kosong
Lokakarya Keuangan 2024: Kiat Menuju Financial Freedom
28-09-2024

Yayasan Nur Hidayah Surakarta menggelar Lokakarya Keuangan Tahun 2024. Acara yang dilaksanakan di Nur Hidayah Convention Center (NHCC) tersebut dihadiri oleh petinggi yayasan dan pimpinan tiap unit.

Gambar Kosong
Milad ke-3 LAZ & Lembaga Wakaf Nur Hidayah
21-09-2024

LAZ dan Lembaga Wakaf Nur Hidayah memasuki tahun ke-3 pada 21 September 2024. Untuk merayakannya, senam pagi dan sarapan digelar bersama pimpinan yayasan, karyawan kantor pusat, dan karyawan Pusdiklat Yayasan Nur Hidayah Surakarta.

NurHidayah.ID