Selamat Datang di Laman Resmi Yayasan Nur Hidayah Surakarta

Siswa SMP IT Nur Hidayah Surakarta Raih Hafalan Al- Qur'an Tertinggi 14 Juz

Gambar Kosong

Sebanyak 128 siswa putra dan putri dari kelas IX SMP IT Nur Hidayah Surakarta ikuti Wisuda Tahfidz ke 10 pada Rabu (07/02/2024). Mereka adalah para siswa dan siswi yang berhasil mencapai target hafalan Al-Qur’an minimal dua juz. Capaian tertinggi dalam wisuda kali ini diraih oleh Alimul Haq Al Fatih dari kelas IX C dengan hafalan 14 juz.


Kepala SMP IT Nur Hidayah Surakarta, Ustadz Bangun Rohmadi, S.Pd.I., mengapresiasi para siswa dan siswi yang telah menyelesaikan target hafalan. Khususnya mereka yang ketika di Kelas VII masih sedikit hafalannya, tapi hafalan mereka melesat bagus ketika di Kelas VIII-IX.




Begitu pula yang disampaikan Ketua Dewan Pembina Yayasan Nur Hidayah Surakarta, Ustadz Dr. H. Wiranto, M.Kom., M.CS., yang meminta para peserta wisuda untuk menghafal dengan cinta. Bukan karena ketakutan atau keterpaksaan tapi mencintai Al-Qur’an sepenuh hati.


Setelah prosesi wisuda, acara dilanjutkan dengan Tasmi’ dan uji publik. Dua wisudawan dan dua wisudawati mendapat uji publik dari perwakilan orang tua. Selepas uji publik, ada pula sesi Tausiyah dari Ustadz Dr. Hakimuddin Salin, Lc., M.A., yang biasa disapa Ustadz Hakim.


Ustadz Hakim menyampaikan bahwa Al-Qur’an akan membawa ke sesuatu yang lebih mulia dan derajat yang lebih tinggi. Jadi, para wisudawan dan wisudawati bukan hanya berhenti di juz saat ini, tapi masih harus melanjutkan hingga selesai 30 juz. "Lanjutkan dan teruskan menghafal Al-Qur’an. Al-Qur’an ketika betul-betul melekat pada diri kalian, itulah yang akan menjaga kalian dari api Neraka," ujar beliau.




Acara lalu masuk ke sesi pembacaan Ikrar Penghafal Al-Qur’an dan penyerahan apresiasi kepada wisudawan dan wisudawati dengan capaian hafalan terbanyak. Di akhir sesi, ada pula pemberian penghargaan mahkota kepada orang tua dari Alimul Haq Al Fatih dari Kelas IX C dan Zharifah Himmah dari Kelas IX F.  


Apakah anda tertarik mendaftarkan anak anda di SMP IT Nur Hidayah Surakarta? Kunjungi saja laman informasi Penerimaan Murid Baru (PMB) kami di tautan berikut ini: PMB SMP IT Nur Hidayah Surakarta. [Humas]


Foto oleh Didik dari Puskomdatin YNH.


POSTINGAN TERBARU
Gambar Kosong
Milad ke-16, SMA IT Nur Hidayah Sukoharjo Launching Logo & Tagline Baru
16-11-2024

SMA IT Nur Hidayah Sukoharjo menggelar puncak perayaan milad yang ke-16 di Graha Yunita Kartasura. Acara tersebut dihadiri oleh Pimpinan Yayasan Nur Hidayah Surakarta, anggota komite sekolah, Perwakilan Forkompinca, dan perwakilan sekolah lain.

Gambar Kosong
151 Peserta dari Berbagai SD di Jateng Ikuti SPIDA Competition
16-11-2024

SMP IT Nur Hidayah Surakarta menyelenggarakan SPIDA Competition 2024 yang diikuti oleh 24 sekolah dari berbagai daerah di Jawa Tengah. Dari 24 sekolah tersebut, terdapat sejumlah 151 peserta yang merupakan siswa Kelas V-VI.

Gambar Kosong
Seminar Parenting SMP IT Nur Hidayah Surakarta: Siapkan Ortu Mendidik Gen Z
02-11-2024

SMP IT Nur Hidayah Surakarta menyelenggarakan Seminar Parenting bertajuk "Fondasi dan Tantangan Pendidikan Fase ke-5 dalam Menghadapi Gen Z". Kegiatan ini diikuti oleh seluruh orang tua siswa di Ballroom Sunaryo The Sunan Hotel.

NurHidayah.ID