Bagaimana Memperlakukan Orang yang Sensitif
Assalaamu’alaikum wa rahmatullahi wa barakaatuh.
Pak Iqbal yang saya hormati, mohon pencerahannya. Saya mempunyai saudara yang bawaannya sensitif melulu. Sebenarnya orangnya baik, tetapi kami jadi serba salah karena sifatnya itu. Karena satu masalah kecil saja bisa membuatnya tersinggung dan uring-uringan. Hal ini jadi beban untuk kami sekeluarga. Mohon saran dan solusinya bagaimana supaya kami bisa menjalin hubungan tanpa merasa terbebani karena sudah membuatnya tersinggung. Terima kasih.
Nia, Solo
Wa’alaikumussalam wa rahmatullahi wa barakaatuh.
Terima kasih atas pertanyaan yang diajukan. Saya menyadari berurusan dengan saudara adalah hal yang berat. Orang yang sensitif biasanya memberikan respon yang emosional dan cenderung meledak disebabkan ia merasa cemas, atau hal-hal yang diucapkan orang lain memunculkan kembali rasa kekhawatirannya.
Oleh karena itu, menjaga komunikasi yang dekat adalah hal yang penting. Apabila anda dan keluarga mendiamkan suatu masalah dengannya dan tidak mengkomunikasikannya langsung, berarti anda telah melipatgandakan peluang yang anda berikan kepada saudara anda untuk salah menafsirkan kata-kata anda maupun keluarga. Namun perhatikan, hindari membicarakan atau mendiskusikan masalah dengan saudara anda melalui chat atau media sosial. Sebaliknya, hadapilah saudara anda secara langsung jika memungkinkan.
Berikutnya, berhentilah menanyakan apakah semuanya baik-baik saja, atau menganggap “nanti juga baikan.” Jika anda telah melakukan kesalahan, jangan ragu untuk langsung meminta maaf daripada membiarkan masalah tersebut hilang sendiri. Hal itu justru menjadi kenangan yang kurang baik di pikiran saudara Anda dan membuatnya merasa dipinggirkan dari Anda dan keluarga.
Ketika anda meminta maaf, penting untuk tidak disertai dengan mengungkit kesalahan yang ada pada pihak saudara anda. Sebab, memberikan banyak penjelasan hanya semakin menimbulkan drama dalam hubungan anda dan saudara tersebut. Minta maaflah dengan tulus, lalu jalinlah komuikasi secara efektif.
Semoga bermanfaat.
Muhammad Iqbal
Dekan Fakultas Psikologi Universitas Mercu Buana, Owner Rumah Konseling
IG: @muhammadiqbalphd, youtube channel: rumah konseling official
Foto oleh jannoon028 Dari Freepik.
Cara Membayar Hutang Pengasuhan
#konsultasi psikologi21-11-2024
Menurut para ahli, hutang pengasuhan ini akan ditagih oleh anak saat usia remaja (sekitar 10 tahun ke atas).
Tips Manajemen Waktu
#konsultasi psikologi29-10-2024
Orang yang mampu melakukan manajemen waktu dengan baik akan lebih produktif. Mereka akan bisa melakukan berbagai aktivitas dan menggapai capaian-capaiannya. Lalu, bagaimana tips manajemen waktu yang baik?
Batasan Memuji Anak
#konsultasi psikologi30-09-2024
Apakah benar terlalu sering memuji itu kurang baik bagi perkembangan anak? Soalnya, anak yang tidak pernah dipuji orang tua akan memaknai perlakuan tersebut sebagai penolakan dan ancaman yang membuat dirinya merasa tidak terlindungi.
Tips Beradaptasi di Sekolah Baru
#konsultasi psikologi26-08-2024
penyesuaian diri terhadap lingkungan dipengaruhi oleh beberapa aspek seperti penyesuaian diri akademik, penyesuaian diri sosial, serta penyesuaian diri emosional. Lalu, bagaimana agar kita dapat melakukan penyesuaian diri di sekolah dengan baik?
Mengatasi Anak yang Suka Membantah
#konsultasi psikologi16-07-2024
Sebagai orang tua, pastinya kita ingin anak kita menjadi anak yang penurut dan tidak melawan saat diberi nasehat kebaikan. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan agar anak kita tidak melawan saat dinasehati, diantaranya: